Sabtu, 07 April 2012

Telisik Asal Usul Enerji Kehidupan


Apakah enerji yang digunakan untuk kehidupan ini berasal dari enerji surya. Apabila teori ini dibenarkan, lantas dari apakah matahri terbentuk dan seterusnya. Sehingga kita tidak mampu member jawaban yang final tentang ini semula. Berdasarkan teori Big Bang yang menjadi sandaran utama terjadinya proses pembentukan jagad raya. Enerji kehidupan berasal dari Nebula (kabut ) yang kaya akan materi ionic dan saling bertumbukan. Partikel ionic tersebut banyak dilontarkan  ke ruang nagkasa dengan kecepatan 1 % kecepatan cahaya atau  3,000 km/s. Apabila materi tersebut membentur materi lainya di ruang angkasa, maka terjadilah gelombang panas yang menyelimuti ruang angkasa dengan suhu 10 juta  K. Kondisi yang seperti di atas pada akhirnya membentuk plasma di ruang angkasa.

Dari plasma inilah sumber enerji kehidupan muncul, karena dinamika proses partikel atom yang menghasilkan energi (tumbukan antar proton). Namun demikian asal usul enerji ini tentunya banyak menggelitik cendekiawan dunia untuk menyingkap tabir misteri tersebut, sekaligus penciptaan enerji atomic yang tidak menimbulkan dampak bagi manusia. Pada akhirnya tercetuslah ide brilian mereka untuk merekayasa proses big bang tiruan, dengan instalasi yang disebut Large Hadron Collider (LHC) . 


Large Hadron Collider (LHC) adalah partikel pembangkit energi raksasa yang dimiliki oleh bumi. Sistim LHC disebutkan sebagai jawaban essensial tentang pertanyaan yang pelik dalam ilmu fisika. Terutama jawaban atas ketidak tahuan umat manusia tentang hukum alam semesta yang lebih dalam lagi.
LHC adalah mini Big Bang yang secara sukses dilakukan dengan menumbukan antar ion yang dikendalikan hingga membentuk proton. Tumbukan partikel ini dilakukan di mesin yang diberi kondisi khusus pada 7 Nopember 2010.Dengan demikian dunia sekarang memiliki pembangkit energi partikel baru ( Dilaporkan  .

Spesifikasi LARGE HADRON COLLIDER
  • LHC adalah sistim penumbukan partikel atom dengan tujuan membuka kunci rahasia susunan alam semesta kita.
  • LHC ini dioperasikan oleh  European Organization for Nuclear Research (Cern) di  Geneva
  • Collider (alat untuk menumbukan ) terbentang sepanjang 27 km diatas perbatasan Perancis dan Swiss.
  • Alat ini dikendalikan oleh control 100 m dibawah permukaan.
  • LHC sekarang adalah alat penghasil energi dari partikel yang palin besar di jagad raya.
  • Lengkungan alat LHC ini adalah sepanjang  26 659 m, yang didalamnya berisi 9300 magnet.
  • Magnet yang menyusunya didinginkan hingga – 271,3 C , sama seperti suhu ruang angkasa.
  • Large Hadron Collider (LHC), adalah hasil eksperimen partikel yang terbesar yang terbesar.
  • LHC mampu menumbukan proton pada tingkat energi yang terbesar yang dapat dihasilkan oleh mesin dengan menumbukan proton sebanyak 30 juta tumbukan per sekon.dan mampu menghasilkan ribuan partikel dengan kecepatan mendekati cahaya.
  • Para ahli fisika berpendapat dengan LHC ini kita memasuki era Fisika Partikel yang mampu memecahkan komposisi materi dan energi di jagad raya

LHC terhampar 27 kilometer di awan,  diatas perbatasan antara Perancis dan Swiss dekat Genewa . Sistim Syncroton ini didesain sedemikian rupa sehingga timbul tumbukan antara partikel proton dengan menghasilkan energi per partikel adalah 7 teraelektronvolts , dengan kandungan inti atom pada 574 TeV (92.0 µJ) per nucleus. Istilah hadron dipilih untuk menamai partikel atom yang bermuatan listrik. 

The Large Hadron Collider diciptakan oleh  European Organization for Nuclear Research (CERN) yang intensif melakukan tes berbagai prediksi energi fisika berderajat tinggi, sesuai dengan hypotesa Higgs boson. Dan konsep tentang gugusan partikel baru pada atom oleh supersymmetry.  Pembangunan LHC dibiayai oleh kolaborasi 10.000 ilmuwan dan insinyur dari 100 negara dan ratusan universitas dan laboratorium.

Pada 10 September 2008, dunia telah berhasil memaksa proton melakukan sirkulasi di cincin utama LHC, tetapi 9 hari kemudian percobaan ini dihentikan karena mengalami kegagalan serius.

Selanjutnya pada   20 November 2009 mereka sukses lagi membuat proton bersirkulasi dan membuat proton saling bertumbukan setelah 3 hari kemudian karena suntikan energi sebesar 450 GeV per atom. Setelah musim dingin 2009. LHC mulai di-restart dengan pemberian energi 3,5 TeV per atom. Pada 30 Maret 2010 pertama kali direncanalkan tumbukan antara proton pada tingkat enerji 3,5 TeV per atom. Besarnya energi tersebut tercatat dalam sejarah sebagai energi terbesar untuk menumbukan partikel.

Para ahli fidika beharap bahwa LHC mampu mmberi jawaban tentang pertanyaan mendasar mengenai hukum dasar interaksi dan saling tolak antara materi benda, struktur dasar ruang angkasa dan waktu atau interseksi mekanika quantum dan teori relativitas. Selama ini teori teori tersebut belum mampu dipecahkan., termasuk diantaranya adalah :
  •  Mekanisma Higgs  tentang cara mengembangkan partikel dasar  dengan menggunakan metoda menciptakan partikel dasar  “electroweak symmetry breaking”, apakah teori ini benar benar terdapat di alam ?. Penelitian ini sekaligus untuk mengantisipasi baik penerimaan atau penolakan berlakunya teori   Higgs boson dan pendukungnya, atau mampu menyempurnakan atau menolak Model Standar  Atom.
  • Teori  supersymmetry, teori ini sebagai pengembangan Standar Model Atom  dan Teori Poincaré symmetry, yang terjadi di alam dan merupakan implikasi bahwa semua partikel memiliki  supersymmetric partners.
  • Adakah ekstra dimensi/dimensi lainya ?, seperti yang diprediksi oleh  “string theory”, dan apakah kita sudah mampu mendeteksi?.
  • Apakah sebenarnya dari Benda Hitam, (Dark Matter ), yang selalu terlihat di alam dan memiliki 23 % kepadatan dari seluruh  energi di jagad raya.

Seperti kita ketahui bersama bahwa LHC adalah penelitian fisika yang beazas tumbukan antara proton. Oleh karena itu kegiatan fisika ini harus dilakukan dengan batasan waktu, atau proses LHC harus dengan perioda waktu yang pendek ( satu bulan dalam satu tahun) dengan tumbukan ion ion berat dalam program tersebut

Large Hadron Collider (LHC) benar benar sebuah karya besar ilmuwan yang mampu mencapai tingkat yang memuaskan , disaat pemanfaatan partikel subatom telah mencapai puncaknya. Dengan terciptanya LHCm maka dapat dikatakan dewasa ini manusia telah berhasil mencipta "big bang machine" atau mesin tiruan big bang. Mesin ini mampu memecahkan rekor sebagai penghasil energi, setelah mampu menghasilkan energi sebesar 3.5 trilyun elektrovolt ( TeV) untuk partikel proton yang bergerak berlawanan dengan lintasan biasanya. Proton tersebut bergerak mengelilingi collider sejauh 17 kilometers. 

Menurut ilmuwan David Evans, ahli fisika dari  University of Birmingham Inggris dan pimpinan LHC's ALICE detector project, penemuan LHC oleh ilmuwan sedunia adalah prestasi luar biasa. David Evans terlibat dalam proyek LHC selama 10 tahun. Selama ini Evans rajin mencermati tumbukan antar proton melalui sistim control ALICE di kantor European Organization for Nuclear Research (CERN), sebuah institusi khusus dari CERN yang berfungsi untuk peluuruhan atom.
·         Tepuk Tangan Ilmuwan
Saat data mengenai tumbukan antar proton diumumkan, semua ilmuwan bertepuk tangan kegirangan. Hal ini disebabkan karena LHC yang sebelumnya diprediksi akan menimbulkan masalah elektrik, namun kenyataan justru sebaliknya karena terjadi tidak ada satupun efek yang ditimbulkan setelah proton bertumbukan.Demikian menurut Ian Shepsie, Kordinator Pusat Fisisika Femilab di Illinois. Kala mesin LHC mulai dijal;ankan semua ilmuwan berperangai tegang, sebab setiap saat mesin menemui gangguan dan smua ilmuwan sudah berfirasat bakal menemui kegagalan.

·         Kemampuan LHC Masih Setengah dari Harapan

LHC yang berhasilasikan sebenarnya dirancang untuk menghasilkan enerji 7 TeV dan  terus dijalankan untuk 18 hingga 24 bulan. Kemudian sementara diistirahatkan dahulu untuk dirancang pada tingkat energi 14 TeV tumbukan proton, pada tingkat energi maksimum untuk tumbukan atom.

Dari penelitian tersebut dicatat rekor tentang penangguhan teori  “dark materi” dan berhasil menemukan fenomena fisika baru serta menemukan dimensi baru . Yang paling menghebohkan adalah pembuktian  the Higgs boson, dengan percobaan menggunakan partikel emas,  yang kemudian mengumumkan teorinya partikel atom menyusun semua benda fisik di jagad raya.
  • Eksperimen Babak ke –II 
BBC News, edisi 5 April 2012  melaporkan bahwa  percobaan mengenai The Large Hadron Collider (LHC) telah dimulai lagi setelah mengalami kegagalan di musim dingin lalu.

Awal dari percobaan ini,  tepatnya pada Hari Selasa (3/4/12),  para ahli menempatkan  proton yang berlawanan pada atom , yang  nantinya proton tersebut akan saling  bertumbukan satu dengan lainnya.
Total energy yang dihasilkan tumbukan tersebut akan disimpan pada partikel pecahan atom dengan besarnya energy adalah 8 Trilyun electron volt.

Para ahli berasumsi bahwa dengan besarnya penambahan energy yang dihasilkan dari tumbukan itu akan menguakan tori fisika yang baru. Harapan yang besar dari percobaan ini adalah untuk mendapatkan konfirmasi atau penolakan definitive  terhadap Higgs boson, tentang teorinya bahwa terdapat partikel yang misterius yang menadi penyebab mengapa semua ateri memiliki masa.

"Selama 2 tahun kami berpengalaman dengan mengoperasikan energy 3.5 TeV  per atom dan semakin meyakinkan kami untuk menambah lagi energy tanpa merusak mesin “ Demikian penuturan Steve Myers, Director for Accelerators and technology at Cern (European Organization for Nuclear Research). 

Sejak pertama dioperasikan pada tahun  2008, operator  LHC secara hati hati menambahkan energy pada sekumpulan proton  pada collider (alat untuk menumbukan ), yang melingkar sejauh 27 km di atas perbatasan Perancis dan Swis.

Direncanakan para ahli akan mengoleksi data hingga November, sesudah itu data akan diolah selama collider dimatikan, selama paling tidak 20 bulan.

Dari percobaan itu diharapkan kita akan mendapatkan energy  dari proton sebesar sebesar 14 trillion electronvolts, atau 14  teraelectronvolts. Sehingga kita akan mendapatkan suatu lompatan besar dalam energy.

“The LHC collaboration”  berharap suatu keberhasilan besar pada tahun 2014, dan hopes to reach that milestone in 2014, dan pada tahun 2015 nantinya bakal kita temui teori fisika dalam babak baru. Dalam tahun 2012 ini focus utama adalah pembuktian teori Higgs.

Sumber : .(Wikipedia, 2010 dan BBC News 2010 dan 2012) .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar